Menunggu Dukungan Penuh Suporter Indonesia di Maguwoharjo untuk Timnas Indonesia U-16

  • Share
Timnas Indonesia U-16
Menunggu Dukungan Fans di Maguwoharjo untuk Timnas Indonesia U-16

AISSEKIYA – Timnas Indonesia U-16 telah mempersiapkan diri jelang tampil di ajang AFF Championship Boys 2022 yang akan berlangsung di DIY.

Diketahui, Timnas Indonesia U-16 akan bersaing dengan Singapura, Filipina, dan Vietnam yang tergabung dalam Grup A dan seluruh laga yang dilakoni Timnas Indonesia akan berlangsung di Stadion Maguworhajo, Sleman.

Skuad Garuda Asia akan memulai laga perdananya di ajang ini menjamu Filipina pada 31 Juli besok. Selanjutnya, Anak asuh Bima Sakti itu akan menghadapi Singapura pada 3 Agustus dan yang terkahir dalam laga pamungkas babak penyisihan grup akan melawan Vietnam pada 6 Agustus mendatang.

Jika Timnas Indonesia U-16 lolos ke babak semifinal, maka skuad asuhan Bima Sakti akan berlaga pada 10 Agustus di stadion yang sama, yakni Stadion Maguwoharjo, Sleman. Dan juga untuk babak finalnya nanti, pertandingan mereka akan berlangsung pada tanggal 12 Agustus 2022.

Juru taktik Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti mengungkapkan bahwa para pemainnya sedang berproses dalam latihan mulai tanggal 11 Juli kemarin.

Dan saat ini, skuad Timnas Indonesia U-16 terdapat 28 nama pemain yang seluruhnya akan didaftarkan di AFF Championship Boys 2022.

“Kami senang mendapat fasilitas latihan kali ini memang begitu representatif, hotel penginapan dekat dengan lapangan, lalu tempat ibadah juga tak jauh.”

“Dengan begitu memudahakan seluruh pemain dalam program ini tidak perlu menggunakan bis lagi,” ujar Bima Sakti saat ditemui wartawan setelah latihan di Stadion UNY, Jumat (29/7/2022).

Pelatih berusia 46 tahun itu juga menilai bahwa anak asuhnya sudah memaksimalkan persiapan dengan waktu yang tersisa, termasuk dengan melakukan tiga laga uji coba yang digunakan untuk menilai perkemabnagn timnya.

Bima Sakti menilai bahwa ada perkembangan yang pesat dari para pemain yang diharapkan mampu tampil dengan maksimal ketika ajang AFF bergulir.

Pelatih asal Balikpapan tersebut juga mengharapkan dukungan dari para supporter yang ada di DIY untuk memberi dukungan secara langsung ke stadion kepada Timnas Indonesia U-16.

Menurutnya, anak didik hasil seleksi dari seluruh provinsi Di Indonesia ini membutuhkan dukungan positif dari masyarakat.

  • Share
close