Laga Uji Coba Vietnam U-16 Tumbang Dari Tim Lokal, Alasan Karena Vaksin Booster

  • Share
Laga Uji Coba Vietnam U-16 Tumbang Dari Tim Lokal, Alasan Karena Vaksin Booster
Laga Uji Coba Vietnam U-16 Tumbang Dari Tim Lokal, Alasan Karena Vaksin Booster

AISSEKIYA SPORT – Sebelum berangkat ke Indonesia untuk tampil diajang Piala AFF U-16 2022, Timnas Vietnam U-16 malah menerima pil pahit.

Persiapan Timnas Vietnam U-16  dapat dikatakan sedikit kurang memuaskan dengan laga uji coba terakhir sebelum tampil di Piala AFF U-16 2022.

Dimana, Timnas Vietnam U-16 harus mengakui kekalahan atas Tim Hanoi U-19 dengan skor yang cukup telak, 3-1. Kekalahan itu mengharuskan Timnas Vietnam U-16 untuk segera melakukan evaluasi terhadap timnya sebelum Piala AFF U-16 2022 bergulir.

“Ini merupakan pertandingan yang membantu pelatih menilai dan mengevaluasi kemampuan para pemainnya selama proses latihan untuk persiapan kejuaraan Piala AFF U-16 2022,” tutur media TheThao247.

Dalam laga tersebut, Timnas Vietnam U-16 dianggap kalah dari segala sisi dari rivalnya. Timnas Vietnam U-16 masih belum bisa melakukan perubahan pada laga uji coba tersebut.

Gol yang diciptakan oleh Tim Hanoi U-19 tercatat pada menit ke-27, 33, dan di menit ke-73. Dimana, gol kedua berhasil dicetak oleh Tim Hanoi U-19 ke gawang Timnas Vietnam U-16 melalui tendangan penalti.

Dibalik itu, gol semata wayang Timnas Vietnam U-16 dilesakkan oleh Van Thuan. Gol itu dihasilkan dari tendangan bebas luar penalti dan dapat di eksekusi dengan sempurna oleh Van Thuan.

Pada laga tersebut, Timnas Vietnam U-16 sebenarnya juga mendapatkan kesempatan emas karena mendapat tendangan penalti. Sangat disayangkan peluang tersebut belum berhasil memperkecil ketertinggalan Timnas Vietnam U-16 atas Tim Hanoi U-19.

Stamina Pemain Menurun Setelah Vaksin

Menurut media Vietnam, TheThao247, menuding bahwa para pemain Timnas Vietnam U-16 baru saja melakukan vaksin booster yang dijadikan sebagai alasan atas kekalahan yang dideritanya.

Tanpa disadari, media asal Vietnam itu menuduh PSSI selaku panitia penyelenggara Piala AFF U16 2022 yang memberikan kebijakan itu untuk memastikan kondisi setiap pemain.

“Dua haru sebelum laga itu, para pemain Timnas Vietnam U-16  divaksinasi dengan jumlah 3 vaksin untuk melawan covid-19 dan juga pelatih mengingatkan kepada para pemain untuk menjaga kesehatan mereka dengan baik untuk memastikan kondisi mereka,”

“Tetapi, hal ini begitu mempengaruhi hasil laga ini karena tim Hanoi U-19 berhasil unggul selama 90 menit,”

  • Share
close