Iwan Bule Berikan Respon Terhadap Kritikan Tentang PSSI Jadi Kendaraan Politiknya

  • Share
Iwan Bule Berikan Respon Terhadap Kritikan Tentang PSSI Jadi Kendaraan Politiknya
Iwan Bule Berikan Respon Terhadap Kritikan Tentang PSSI Jadi Kendaraan Politiknya

AISSEKIYA SPORT – Iwan Bule atau Mochamad Iriawan di sebut-sebut memanfaatkan PSSI sebagai kendaraan Politik.

Belakangan ini, Iwan Bule memang di beritakan bakal maju jadi Calon Gubernur Jawa Barat pada pemilihan tahun 2024 mendatang. Menurut informasi, poster-poster Mochamad Iriawan banyak tersebar di daerah-daerah Jabar.

Keadaan ini pun membuat masyarakat menganggap bahwa pria berusia 60 tahun ini hanya memanfaatkan PSSI sebagai kendaraan poilitik saja.

Untuk memenuhi ambisinya maju sebagai calon Gubernur Jawa Barat. Melihat masyarakat yang sudah berfikir negatif tentang dirinya, Iwan Bule pun langsung memberikan respon.

Pria kelahiran Jakarta ini mengaku tidak memiliki waktu untuk merespon hal-hal negatif dari masyarakat Indonesia.

Menurutnya, saat ini tugasnya hanyalah membuat PSSI jadi lebih baik lagi dan mejadikan Timnas Indonesia bisa naik level.

“Ya namanya orang memberikan respon ya silakan saja. Semua orang bebas bicara apa saja, terlebih negara kita kan negara demokrasi sekarang.”

“Untuk sekarang saya masih fokus mengurus bola. Banyak yang harus saya lakukan. Utamanya Piala Dunia U-20 tahun depan.”

“Penyelenggaraan dan tentu harus berprestasi juga dan itu tak mudah. Setelah itu, tahun depan ada turnamen-turnamen besar seperti Piala AFF, SEA Games, dan Piala Asia.”

“Itu semua di ikuti Timnas Indonesia, belum lagi kompetisi lokal,” ujar pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Dengan tuduhan miring terhadapnya, Iwan Bule sama sekali tidak menunjukan raut wajah tidak senang. Ia (Mochamad Iriawan) justru tetap kalem menjawab pertanyaan dari wartawan.

Lebih lanjut, Iriawan masih sangat optimis dengan pembinaan usia muda yang di lakukan Timnas. Pasangan dari Novita Ariyanti ini juga tidak stress melihat Timnas Junior yang gagal memperoleh prestasi di Piala AFF U19 beberapa waktu lalu.

“Saya santai-santai saja. Jika stress pasti dalam situasi Corona kemarin sangat luar biasa kita memutar otak agar PSSI tetap ada.”

“Menyelenggarakan kompetisi di saat Covid-19 juga bukanlah sesuatu yang mudah. Di antaranya persiapan yang cukup mepet, tapi kami tetap memberikan terima kasih kepada seluruh pemain. Mereka patut di beri apresiasi juga,” tambah Mochamad Iriawan.

  • Share
close