AISSEKIYA – Bintang muda Borneo FC yakni Fajar Faturrahman memiliki posisi baru di awal Liga 1 Indonesia musim ini.
Dalam beberapa laga terakhir, M. Seslija menempatkannya sebagai bek sayap kanan. Seperti yang di ketahui, posisi asli Fajar Faturrahman sebanarnya adalah seorang winger kanan.
Peran baru tersebut sebenarnya sudah di dapatkan Fajar Faturrahman sejak musim lalu. Pelatih Borneo FC musim lalu, Fakhri Husaini sudah sering menempatkannya di posisi bek sayap kanan.
Hal itu di lakukan F. Husaini karena persaingan yang cukup ketat di posisi winger kanan Borneo FC. Hal itu nampaknya berlanjut setelah Borneo FC di ambil alih oleh M. Seslija.
Milomir Seslija menganggap Fajar Faturrahman merupakan pemain yang serba bisa. Meski posisi bek sayap bukan posisi aslinya, namun ia mampu menunjukan performa yang cukup konsisten bersama Borneo di beberapa match terakhir.
Fajar Faturrahman sendiri mengaku tidak masalah dengan peran baru yang di berikan kepadanya. Sebagai pemain professional, Fajar Faturrahman siap di mainkan di posisi manapun.
Hal itu tak lepas dari dukungan para pemain senior Borneo FC. Ya, Fajar Faturrahman memang masih berusia sangat muda. Pria kelahiran Manokwari tersebut baru menginjak usia 20 tahun di tahun 2022 ini.
“Sejauh ini saya cukup menikmati peran baru sebagai bek kanan. Terlebih di Borneo saya mendapatkan banyak dukungan dari para pemain senior,” ucap Fajar pada Kamis (28-07-2022).
Pemain Muda Terbaik Pekan 1 BRI Liga 1
Tak sulit bagi Fajar Faturrahman untuk beradaptasi di posisi barunya tersebut. Pasalnya ia hanya perlu lebih banyak membantu pertahanan, dan tetap berada di sektor kanan.
Dalam sesi wawancara, Fajar mengatakan bahwa sebenarnya ia sudah bermain di posisi sebagai bek sayap kanan sejak di Garuda Select.
Kala itu, dua legenda Inggris, Dennis Wise dan Des Walker beberapa kali menempatkannya di posisi tersebut.
Fajar Faturrahman memang selalu menunjukan penampilan yang cukup menjanjikan di setiap laga bersama Borneo FC.
Bahkan, ia (Fajar Faturrahman) baru saja berhasil memenangkan penghargaan pemain muda terbaik di ajang Piala Presiden 2022 kemarin.
“Alhamdulillah tentu gelar pemain muda terbaik di Piala Presiden 2022 bisa jadi suntikan motivasi supaya lebih meningkatkan permainan. “
“Seperti yang saya katakan tadi, di sini para senior terus memberikan suport kepada saya,” terang pemain berusia 20 tahun tersebut.